Media Informasi Kekinian
Indeks

Hasil Liga Prancis, PSG VS Angers

Hasil Liga Prancis, PSG Vs Angers
Hasil Liga Prancis, PSG Vs Angers

SIGERMEDIA.COM – Hasil Liga Prancis, PSG VS Angers, Hasil Pertandingan PSG Vs Angers dalam lanjutan Ligue 1 Prancis di pekan ke-10 dengan kemenangan tuan rumah dengan skor 2-1 sekaligus mengukuhkan diri menjadi pemimpin Klasmen Liga Prancis sementara.

Raihan tiga point sukses dipersembahkan PSG di depan para pendukungnya di stadion Parc des Princes kala menjamu tamunya Angers pada lanjutan Liga Prancis, Sabtu 16 Oktober 2021, pukul 02:00 WIB.

Baca Juga : Jadwal SepakBola 16 17 18 Oktober 2021

Satu gol terakhir dari titik putih oleh Mbape sukses menyelamatkan PSG dari muka para pendukunya setelah sebelumnya tim tamu justru membungkan tuan rumah dimenit ke-36 lewat Angelo Fulgini. Skor 0-1 untuk tim tamu bahkan bertahan hingga babak ke-2.

PSG baru bisa menyamakan kedudukan di menit ke-69 lewat Danilo Luis Pereira dan gol penentu dari titik putih oleh Mbape dimenit ke-87.

Jalannya Pertandingan PSG Vs Angers

Belum genap 5 menit laga berlangsung, pertahanan Angers langsung diacak-acak trisula PSG yakni Rafinha, Mbappe dan Icardi.

Akan tetapi, tampaknya tim tamu sengaja membuat Les Parisiens leluasa mengatur tempo serangan setelah Angers menumpuk pemain di garis pertahanan sendiri. Alhasil hingga 15 menit waktu berjalan PSG hanya bisa menguasai ball possession namun sulit menembus pertahanan Angers.

PSG yang mengetahui lawannya bermain defensive lantas mencoba memecah kebuntuan lewat sepakan dari luar kotak. Percobaan pertama datang pada menit ke-25, sayang sepakan Mbappe masih jauh dari sasaran.

Pasukan Mauricio Pochettino sempat tertinggal melalui gol Angelo Fulgini yang memanfaatkan umpan Sofiane Boufal pada menit ke-36. Tertinggal satu go bertahan hingga turun minum.

Les Parisiens -julukan PSG baru dapat membalas di babak kedua. Danilo Pereira menyambut umpan Mbappe menit ke-69 sukses menjebol gawang Paul Bernardoni untuk menyamakan kedudukan.

Petaka Angers terjadi menit ke-87. Gelandnag Angers, Pierrick Capelle, menyentuh bola di kotak penalti. Capelle sempat melakukan protes keras, namun wasit Bastein Dechepy tidak meladeni protes tersebut. Justru Capelle mendapat kartu kuning.

Mbappe yang menjadi algojo sukses mengonversi penalti menjadi gol. Kiper Bernardoni nyaris mementahkan tembakan kaki kanan Mbappe, namun bola tetap masuk.

Tanpa Lionel Messi, Pochettino menurunkan starter Rafinha, Mauro Icardi, dan Mbappe di lini depan. PSG hanya menciptakan tiga tembakan tepat ke gawang sepanjang pertandingan, dengan tujuh tembakan melebar. Sedangkan penguasaan bola mencapai 73%.

Dengan hasil ini, PSG kokoh di puncak klasemen Ligua 1 2021/2022 dengan 27 poin. Mereka unggul sembilan poin dari Lens di peringkat 2 yang masih punya satu pertandingan. Angers di peringkat 4 dengan 16 poin.

Temukan Artikel Viral kami di Google News